6 Tempat Jajan Kekinian Favorit Anak Jaksel

6 Tempat Jajan Kekinian Favorit Anak Jaksel

Jakarta Selatan emang surganya tempat jajan kekinian—mulai dari dessert manis sampai camilan pedas, semuanya hits dan Instagramable. Buat kamu yang hobi kulineran atau sekadar suka nongkrong sambil nyemil, tempat-tempat ini wajib banget masuk bucket list. Nggak cuma enak, beberapa diantaranya juga sering viral dan jadi langganan anak Jaksel nongkrong. Yuk, cek 6 tempat jajan favorit anak Jaksel yang lagi naik daun!

Baca Juga: 7 Rekomendasi Jajanan Murah, Enaknya Gak Murahan!

6 Tempat Jajan Viral Favorit Anak Jaksel

1. Tahu Go

Tahu Go bukan sekadar tahu. Jajanan goreng ini memiliki tekstur renyah di luar dan lembut di dalam. Mematok harga jual sekitar Rp 16.000 per dus, jajanan ini sudah manjakan lidah selagi hujan.

Apalagi jika dikunyah bersama cabai rawit yang bikin rasanya makin menjadi-jadi.

2. Sang Pisang

Gerai Sang Pisang di Jakarta Selatan ini sangat viral. Jajanan anak Jaksel ini berupa pisang nugget dengan berbagai topping manis yang manjakan lidah.

Sang Pisang menjajakan pisang nugget dengan harga kisaran Rp 20.000 hingga Rp 55.000.

Cara terbaik menikmati pisang nugget saat hujan yakni menyantapnya dengan menghadirkan secangkir kopi atau cokelat panas.

3. Martabak Orins

Cabang Martabak Orins di Jakarta Selatan cukup banyak. Kamu bisa menjumpai di Tebet, Kebayoran Baru, Cilandak, dan Kuningan.

Jenis martabak di gerai ini berupa martabak gurih dan manis yang masing-masing dipatok dengan harga sekitar Rp 15.000 sampai Rp 120.000, tergantung jenis martabak, ukuran serta topping yang dipilih.

4. Shihlin

Shihlin juga merupakan gerai jajanan jalan yang terkenal di Taiwan. Menu andalan di Shihlin yang jadi incaran anak Jaksel, yaitu renyahnya crispy chicken yang dihargai mulai dari Rp 41.000.

Kamu bisa menjumpai gerai Shihlin di Mall Gandaria City, Mall One Bellpark, Lebak Bulus, dan Pasar Minggu. 

5. Burgreens

Sesuai namanya, Burgreens menawarkan burger berbeda yang berisi sayuran sehingga ramah banget bagi lidah para pecinta vegetarian.

Meski berkonsep burger vegetarian, dijamin kamu akan jatuh cinta dalam satu gigitan burger ini!

6. Dapoer Roti Bakar

Roti bakar di sini sangat enak dijadikan camilan saat hujan, sembari menyeruput kopi hitam buatan sendiri.

Bila kamu nggak mau repot, jajan saja ke Dapoer Roti Bakar.

Selain menawarkan berbagai topping yang menyulitkanmu saat memilih karena semuanya enak, nama-nama menu roti bakar di Dapoer Roti Bakar juga bikin kamu sulit untuk menentukan keputusan!



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *